AL-FIQH AL-MUYASSAR (Pertemuan ke-109)



بسم الله الرحمن الرحيم
الحمدلله والصلاة والسلام على رسول الله وعلى اله وصحبه ومن والاه، أما بعد:

🔴 BAGIAN KEDUA 🔴

2⃣ SHALAT YANG BOLEH DI-QASHAR

✅ Shalat yang boleh di-qashar adalah shalat ruba'iyyah (empat rakaat), yaitu shalat:
👉 Zhuhur
👉 Ashar dan
👉 Isya.
✅ Sedangkan shalat Subuh dan Maghrib tidak boleh di-qashar menurut ijma' (kesepakatan para ulama). Ini berdasarkan perbuatan Nabi صلى الله عليه وسلم dan para sahabat beliau sepeninggal beliau, dan berdasarkan perkataan Abdullah Ibnu Abbas رضي الله عنهما,

فرض الله الصلاة على لسان نبيكم في الحضر أربعا، و في السفر ركعتين...

"Allah mewajibkan shalat melalui lisan Nabi kalian empat rakaat ketika mukim dan dua rakaat ketika safar..." HR.Muslim (687)

🔎 Ini menunjukkan bahwa yang dimaksudkan adalah  shalat ruba'iyyah (empat rakaat) yang bisa di-qashar.

🔴 BAGIAN KETIGA 🔴

3⃣ BATASAN SAFAR YANG DI DALAMNYA SHALAT BOLEH DI-QASHAR DAN MACAMNYA:

🔓🚗 Batasan safar yang shalat boleh di-qashar di dalamnya adalah 16 farsakh, yaitu 4 burud, sama dengan 48 mil atau kira-kira 80 km, yakni dua hari perjalanan normal di waktu yang normal, berjalan dengan bawaan barang berat dan langkah kaki yang pelan.

🔎 Nabi صلى الله عليه وسلم menamakan perjalanan satu hari satu malam dengan safar, hal itu terdapat dalam sabda Rasulullah صلى الله عليه وسلم (tertulis dalam footnot/catatan kaki sebagai berikut):

لا يحل لإمرأة تؤمن بالله واليوم الآخر أن تسافر مسيرة يوم وليلة ليس معها حرمة.

"Tidak halal bagi wanita yang beriman kepada Allah dan hari Akhir melakukan safar satu hari satu malam tanpa ditemani oleh mahramnya." HR Bukhari (1088), dan ini adalah lafazhnya, dan HR. Muslim (1339) - (421)

🔎 Ibnu Abbas dan Ibnu Umar رضي الله عنهم meng-qashar shalat dan berbuka puasa (karena safar) dalam perjalanan 4 burud, yakni 16 farsakh.

🚗 ADAPUN MACAM-MACAM SAFAR, yaitu

1. Safar Mubah:

Seperti safar untuk bisnis/berdagang dan rekreasi

2. Safar Wajib:

Seperti safar untuk haji dan jihad

3. Safar Sunnah:

Seperti untuk  mengunjungi kerabat, safar yang kedua kalinya di dalam haji.

🔎 Berdasarkan penjelasan ini,  maka dalam safar yang haram tidak boleh meng-qashar shalat menurut pendapat mayoritas ulama.

🔴 BAGIAN KEEMPAT 🔴

4⃣ Bersambung insya Allah

•••━══ ❁✿❁ ══━•••

 ✍🏼 Diterjemahkan oleh Al-Ustadzah Ummu Abdillah bintu Ali Bahmid hafizhahallah pada hari Rabu, 24 Jumadil Awwal 1440 H / 30 Januari 2019 M

====°°°°====°°°°====°°°°====

🛑 Akhawati fillah, jika ada yang tidak dipahami, silakan dicatat untuk ditanyakan melalui admin grup masing-masing.

🍃 Barakallahu fikunna 🍃

#NAMuyassar #NAM109
○○○○○○○○○○○○○○○○○○○○

🖥 Bagi yang ingin mendapatkan faedah dari dars kitab Al-Fiqhu Al-Muyassar, silakan mengunjungi:
📠 Channel Telegram:
       ● http://t.me/NAmuyassar
       ● http://t.me/nisaaassunnah
🌐 Website:
       ● http://www.nisaa-assunnah.com/p/namuyassar.html
       ● http://www.nisaa-assunnah.com

🎀 Nisaa` As-Sunnah 🎀
Lebih baru Lebih lama